Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Biaya Admin Bank Syariah Indonesia

Biaya Admin Bank Syariah Indonesia
zonakeuangan.com - Banyak yang belum mengetahui, berapa sih biaya admin jika membuka tabungan di Bank Syariah Indonesia (BSI)? Dan pada artikel berikut ini, zonakeuangan.com akan memberikan informasi terkait berapa besaran biaya administrasi yang dibebankan kepada nasabah jika membuka rekening di Bank Syariah Indonesia.

Bank Syariah Indonesia berdiri pada 1 Februari 2021 dan merupakan hasil merger anak perusahaan BUMN bidang perbankan diantaranya Bank Syariah Mandiri, Bank Rakyat Indonesia Syariah dan BNI Syariah.
Adapun produk tabungan yang ditawarkan BSI antara lain adalah :

1. Tabungan Easy

Tabungan Easy BSI terdiri dari 2 (dua) jenis, yaitu :

a. BSI Tabungan Easy Wadiah
  • BEBAS biaya administrasi bulanan
  • GRATIS biaya tarik tunai di seluruh ATM Bank Mandiri
  • BEBAS biaya transaksi di seluruh EDC Bank Mandiri, Semua EDC Bank di Indonesia dan EDC berjaringan PRIMA
  • Kemudahan transaksi dengan mobile banking & net banking
  • Kartu ATM yang dapat digunakan di seluruh ATM BSI, Bank Mandiri, ATM Bersama, ATM Prima, ATM Link, dan ATM berlogo VISA
b. BSI Tabungan Easy Mudharabah
  • GRATIS biaya tarik tunai di seluruh ATM BSI & ATM Bank Mandiri
  • BEBAS biaya transaksi di seluruh EDC Bank Mandiri, Semua EDC Bank di Indonesia dan EDC berjaringan PRIMA
  • Kemudahan transaksi dengan mobile banking dan net banking
  • Kartu ATM yang dapat digunakan di seluruh ATM BSI, Bank Mandiri, ATM Bersama, ATM Prima, ATM Link, dan ATM berlogo VISA
Biaya Admin Tabungan Easy Bank Syariah Indonesia
Biaya Admin Tabungan Easy Bank Syariah Indonesia

2. BSI Tabunganku 

BSI Tabunganku merupakan tabungan perorangan dengan persyaratan mudah dan ringan yang diterbitkan secara bersama oleh Bank – Bank di Indonesia guna menumbuhkan budaya menabung serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat

Adapun benefit dan keungulan BSI Tabunganku adalah sebagai berikut :
  • Kemudahan syarat pembukaan rekening.
  • Setoran Awal hanya sebesar Rp 20.000 (Tanpa ATM) dan Rp 80.000 (Dengan ATM)
  • Mendapatkan fasilitas E-banking yaitu BSI Mobile, Internet Banking dan Notifikasi Transaksi.
  • Fasilitas BSI Debit yang berfungsi sebagai Kartu ATM dan Debit.
  • Kemudahan penyaluran zakat.
  • Akad yang digunakan adalah Wadi'ah Yad Dhamanah : Nasabah menitipkan dananya kepada bank
Sedangkan untuk biaya administrasi yang dibebankan nasabah adalah sebagai berikut :
  • BEBAS Biaya Administrasi Bulanan
  • Minimum Penarikan Counter sebesar Rp 100.000
  • Biaya Tutup Rekening sebesar Rp 20.000
  • Biaya Dormant per bulan senesar Rp 2.000

3. BSI Giro

BSI Giro merupakan wadah penyimpanan dana dalam mata uang Rupiah untuk kemudahan transaksi dengan pengelolaan berdasarkan prinsip Wadi'ah Yad Dhamanah.

Adapun benefit dan keungulan BSI Giro adalah sebagai berikut :
  • Setoran Awal Minimal sebesar Rp 500.000
  • Nisbah/Bonus sebesar 3% Nasabah, 97% Bank
  • Kemudahan transaksi menggunakan Cek/BG
  • Mendapat bonus bulanan sesuai kebijakan Bank
  • Mendapat account statement setiap bulan
  • Mendapat fasilitas Kartu Debit (ATM) bagi nasabah
  • Menggunakan akad Wadi'ah Yad Dhamanah
Sedangkan untuk biaya administrasi yang dibebankan nasabah BSI Giro adalah sebagai berikut :
  • Biaya administrasi per bulan sebesar Rp 15.000 (tanpa kartu ATM) dan Rp 17.000 (dengan kartu ATM)
  • Biaya tutup rekening karena pelanggaran sebesar Rp 50.000
  • Biaya tutup rekening karena permintaan nasabah sebesar Rp 20.000
  • Biaya administrasi per buku cek/BG sebesar Rp 275.000 per buku
  • Diaya Dormant sebesar Rp 10.000

4. BSI Tabungan Pensiun

BSI Tabungan Pensiun adalah Tabungan yang diperuntukkan bagi nasabah perorangan yang terdaftar di Lembaga Pengelola Pensiun yang telah bekerjasama dengan Bank

Adapun benefit dan keungulan BSI Tabungan Pensiun adalah sebagai berikut :
  • Kemudahan syarat pembukaan rekening.
  • Setoran awal hanya sebesar Rp 50.000
  • Mendapatkan fasilitas E-banking yaitu BSI Mobile.
  • Fasilitas BSI Debit Co Branding Taspen yang berfungsi sebagai Kartu ATM dan Debit.
Sedangkan untuk biaya administrasi yang dibebankan nasabah BSI Tabungan Pensiun adalah sebagai berikut :
  • BEBAS Biaya Administrasi
  • Biaya Tutup Rekening sebesar Rp 20.000
  • Biaya Dormant sebesar Rp 5.000 per bulan

5. BSI Tabungan Mabrur

BSI Tabungan Mabrur merupakan tabungan dalam mata uang rupiah untuk membantu pelaksanaan ibadah haji & umrah.

Adapun benefit dan keungulan serta biaya BSI Tabungan Mabrur adalah sebagai berikut :
  • Setelah nasabah daftar porsi haji dilengkapi dengan Kartu Haji dan Umroh Indonesia sebagai kartu ATM dengan menggunakan provider Visa dan Mastercard
  • E-Banking (SMS Banking, Mobile Banking, Internet Banking). Pilihan Notifikasi melalui SMS, email dan WA
  • Bebas biaya administrasi
  • Membantu perencanaan ibadah haji dan umroh
  • Memudahkan untuk mendapatkan porsi keberangkatan haji dengan sistem dilakukan secara online dengan Siskohat Kementerian Agama dari minimal usia 12 tahun.
  • Bebas biaya penutupan rekening
  • Pelunasan haji dapat dilakukan secara online
  • Menggunakan Akad Mudharabah Muthlaqah
  • Setoran awal minimal Rp. 100.000
  • Setoran selanjutnya Rp. 10.000
  • Jumlah saldo yang didaftarkan ke siskohat adalah Rp 25.100.000 (sesuai ketentuan Departemen Agama)

Informasi Penting Lainnya

1. Biaya Tarik Tunai BSI di ATM BNI dikenakan biaya sebesar Rp 7.500 per transaksi. Informasi ini didapatkan setelah zonakeuangan.com menanyakan langsung ke akun resmi Bank Syariah Indonesia di media sosial Instagram seperti penjelasan pada gambar dibawah ini :
biaya tarik tunai bsi di atm bni



2. Berapa biaya tarik tunai BSI di ATM Mandiri? GRATIS alias tidak dikenakan biaya jika melakukan tarik tunai di ATM Bank Mandiri.

3. Berapa biaya transfer Bank Syariah Indonesia ke bank lain? Untuk biaya transfer BSI ke bank lain dikenakan biaya Rp 6.500 per transaksi.

4. Berapa biaya cek saldo BSI? GRATIS jika cek melalui ATM BSI atau BSI Mobile, dan akan dikenakan biaya sebesar Rp 2.000 di ATM Mandiri, Rp 4.000 di ATM Bersama, RP 4.000 di ATM Prima dan Rp 3.000 di ATM Visa

5. Berapa biaya tarik tunai ATM BSI? GRATIS

Tabel Biaya Transaksi ATM Bank BSI
Tabel Biaya Transaksi ATM Bank BSI

6. Apa itu biaya dormant BSI? Sebuah akun rekening bisa dikategorikan rekening dormant apabila dalam periode tertentu tidak ada melakukan transaksi keuangan sama sekali. Jadi untuk biaya biaya dormant pada tabungan Bank BSI adalah biaya/potongan diluar biaya administrasi bulanan jika sebuah rekening memasuki masa dormant.

Demikian informasi terkait produk-produk serta biaya admistrasi tabungan dari Bank Syariah Indonesia. Adapun informasi yang dimuat pada artikel ini berdasarkan rilis resmi website/situs resmi Bank Syariah Indonesia pada tanggal 12 Februari 2021. 

Dengan demikian zonakeuangan.com tidak bisa menjamin apakah besaran biaya akan selalu tetap ataupun ada perubahan dikemudian hari. Jika memiliki pertanyaan lebih lanjut silahkan hubungi Costumer Service Bank Syariah Indonesia (BSI) di nomor 14040 atau email ke contactus@bankbsi.co.id.

Posting Komentar untuk "Biaya Admin Bank Syariah Indonesia"