Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Syarat Pengajuan KTA Maybank Terbaru

KTA Maybank

zonakeuangan.com - KTA Maybank menawarkan pinjaman tanpa agunan hingga Rp 150 juta dengan suku bunga pinjaman mulai dari 0.79% per bulan. Sedangkan untuk jangka waktu pinjaman mulai dari 1-5 tahun untuk nasabah payroll, dan 1-3 tahun untuk nasabah reguler/non-payroll. 

Untuk perhitungan suku bunga yang berlaku pada KTA Maybank adalah flat anuitas dengan cicilan tetap per bulan dimana porsi pokok dan bunga berubah setiap bulan.

Untuk dapat mengajukan kredit tanpa agunan dari Bank Maybank ini, ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi terlebih dahulu baik itu persyaratan umum dan persyaratan dokumen yang harus disiapkan. 

Dengan memenuhi dan melengkapi segala persyaratan tersebut, maka diharapkan pengajuan KTA bisa diproses dengan cepat dan peluang disetujuinya permohonan kredit anda semakin besar. Untuk informasi terkait persyaratan pengajuan, suku bunga dan biaya pinjaman, serta informasi pendukung lainnya bisa anda baca pada tulisan dibawah ini.
BACA JUGA: KTA DBS: KREDIT TANPA AGUNAN DARI BANK DBS

Persyaratan Umum

Untuk persyaratan umum yang harus dipenuhi oleh calon nasabah adalah sebagai berikut:
  • Warga Negara Indonesia (WNI)
  • Usia minimal 21 tahun, dan maksimal 55 tahun saat pinjaman berakhir
  • Penghasilan tetap per bulan minimal Rp 4 juta
  • Berstatus karyawan tetap minimal 1 tahun, dan masa kerja/usaha minimal 2 tahun untuk Wiraswasta dan Profesional

Persyaratan Dokumen

Untuk berkas-berkas dokumen yang harus disiapkan sebelum mengajukan kredit ini antara lain:
  • Fotokopi KTP
  • Asli slip gaji 2 bulan terakhir untuk karyawan yang tidak menyalurkan gajinya melalui Maybank (nasabah non payroll).
  • Fotokopi dokumen surat keputusan pengangkatan sebagai karyawan tetap jika nasabah payroll Maybank.
  • Fotokopi SIUP/SITU/TDP/TDI (minimal 2 tahun) untuk Wiraswasta
  • Fotokopi Surat Ijin Praktek (minimal 2 tahun) untuk Profesional
  • Fotokopi Rekening Tabungan atau Rekening Koran 3 bulan terakhir untuk Wiraswasta dan Profesional
  • Fotokopi NPWP, jika mengajukan pinjaman lebih dari Rp 50 juta

Suku Bunga

Untuk suku bunga yang berlaku pada KTA Maybank bisa dilihat pada tabel dibawah ini:

Bunga KTA Maybank

Catatan: Perhitungan suku bunga yang berlaku adalah Flat Anuitas dengan cicilan tetap per bulan dimana porsi pokok dan bunga berubah setiap bulan. Ketentuan suku bunga dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan bank, namun dengan pemberitahuan sebelumnya kepada nasabah sesuai ketentuan POJK.

Biaya-Biaya

Untuk biaya-biaya serta denda yang akan dibebankan kepada calon nasabah adalah sebagai berikut:
  • Biaya Provisi sebesar 1.5% untuk nasabah payroll, dan 3.5% untuk nasabah reguler/non-payroll
  • Denda Keterlamabatan sebesar 5% dari angsuran per bulan dan denda Rp 100.000
  • Biaya Pelunasan Dipercepat sebesar 5% untuk sisa angsuran kurang ≤ 6 bulan, 6% + Rp 250.000 untuk sisa angsuran > 6 bulan - 24 bulan, dan 6% + Rp 300.000 untuk sisa angsuran > 24 bulan.

Tabel Cicilan KTA Maybank

Untuk melihat tabel simulasi cicilan KTA Maybank, bisa dilihat pada tabel dibawah ini:
Tabel Cicilan KTA Maybank Payroll
Tabel Cicilan KTA Maybank Payroll
Tabel Cicilan KTA Maybank Non-Payroll
Tabel Cicilan KTA Maybank Non-Payroll
Catatan:  Tabel diatas merupakan simulasi perhitungan estimasi cicilan. Angka cicilan yang digunakan nantinya sesuai dengan sistem Maybank.
BACA JUGA: KSM MANDIRI, PINJAMAN MIKRO DENGAN BUNGA RENDAH DARI BANK MANDIRI
Setelah mengetahui segala persyaratan dan biaya-biaya yang akan dibebankan apabila pengajuan KTA anda disetujui, apabila anda tertarik mengajukan kredit tanpa agunan dari Bank Maybank ini ada beberapa cara mengajukannya, antara lain:
  1. Mengambil formulir aplikasi KTA di cabang Maybank terdekat
  2. Melalui pesan singkat atau SMS dengan format: APPLY(spasi)KTA#Nama kirim ke 69811
  3. Melalui website Maybank : klik APPLY NOW untuk mengajukan secara online
Dalam proses pengajuan KTA ini membutuhkan maksimal 14 hari kerja sejak aplikasi dan kelengkapan dokumen diterima lengkap oleh Maybank. Namun apabila anda merupakan nasabah payroll Maybank, maka proses pengajuan bisa lebih cepat yaitu maksimal 3 hari kerja.

Demikian artikel tentang syarat pengajuan KTA Maybank Terbaru, dengan mengetahui segala persyaratan pengajuan dan biaya-biaya yang berlaku diharapkan bisa membantu anda dalam memutuskan pilihan dalam mengajukan sebuah pinjaman tanpa agunan yang ditawarkan oleh Maybank Indonesia. 

Apabila anda memiliki pertanyaan ataupun ingin memperoleh informasi lebih lanjut dapat menghubungi Maybank Customer Care di nomor telepon 69 811 atau mendatangi salah satu kantor cabang terdekat di kota Anda.

Posting Komentar untuk "Syarat Pengajuan KTA Maybank Terbaru"