Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Syarat Pengajuan Kredit Mikro ULaMM

Kredit Mikro ULaMM

zonakeuangan.com
- Kredit Mikro Ulamm merupakan produk pembiayaan dari PNM / PT. Permodalan Nasional Madani (Persero) yang memberikan pinjaman modal usaha mulai dari Rp 25 juta hingga Rp 200 juta kepada perorangan ataupun badan usaha.

Pada tahun 2021 ini, PNM menargetkan dapat menyalurkan kredit hingga Rp 38 triliun untuk bisa disalurkan di kedua produk andalannya mereka yaitu Unit Layanan Modal Mikro (ULaMM) dan program Membina Ekonomi Keluarga Sejahtera (PNM Mekaar).
Perbedaan PNM ULaMM dan PNM Mekaar adalah PNM ULaMM merupakan layanan pinjaman modal untuk usaha mikro dan kecil dengan pembiayaan langsung bagi perorangan dan badan usaha melalui unit layanan. Sedangkan PNM Mekaar adalah pinjaman modal untuk perempuan prasejahtera pelaku usaha ultra mikro.

Keunggulan PNM ULaMM

  1. Syarat Pembiayaan mudah
  2. Proses cepat, hanya 3 hari kerja
  3. Angsuran ringan, disesuaikan kemampuan bayar dan hasil usaha
  4. Tenor pinjaman hingga 4 tahun
  5. Suku bunga pinjaman bersaing
  6. Jaringan ULaMM tersebar luas di Indonesia
  7. Gratis pelatihan pengembangan kapasitas usaha setiap 3 bulan

Syarat Pengajuan Kredit Mikro ULaMM

Adapaun syarat umum untuk dapat mengajukan pinjaman mikro UlaMM ada sebagai berikut :
  1. Warga Negara Indonesia
  2. Usia minimal 21 tahun / sudah menikah, maksimal 65 tahun pada saat kredit lunas
  3. Usaha telah berjalan minimal 1 tahun
  4. Siap di survey jaminan dan usaha
Untuk kelengkapan dokumen persyaratannya adalah sebagai berikut :
  1. Fotocopy KTP Suami Istri
  2. Fotocopy Kartu Keluarga
  3. Fotocopy Buku Nikah
  4. Fotocopy NPWP
  5. Fotocopy Surat Keterangan Memiliki Usaha
  6. Fotocopy Buku Tabungan 3 Bulan terakhir
  7. Fotocopy PBB Tahun terakhir
  8. Jaminan Berupa Sertifikat Rumah/Tanah (bisa pakai sertifikat orang tua/saudara kandung)

Tabel Angsuran Pinjaman ULaMM

Tabel Angsuran Pinjaman ULaMM

Demikian informasi terkait produk pinjaman kredit mikro ULaMM, jika tertarik mengajukan pinjaman ini silahkan kunjungi kantor PT. Permodalan Nasional Madani (Persero) terdekat di daerah Anda.

Posting Komentar untuk "Syarat Pengajuan Kredit Mikro ULaMM"